Berita  

Jaga Kebugaran dan Kekompakan, Warga Binaan Lapas Kotapinang Rutin Senam Pagi

Jaga Kebugaran dan Kekompakan, Warga Binaan Lapas Kotapinang Rutin Senam Pagi

Pacunews.com, Kotapinang, – Dalam rangka meningkatkan imunitas dan kebugaran tubuh serta kekompakan para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Kotapinang rutin melaksanakan kegiatan olahraga senam. Berlangsung di halaman lapangan upacara Lapas Kotapinang, sabtu (01/02) senam pagi dimulai pukul 08.00 WIB sampai dengan selesai.

“Senam pagi ini adalah salah satu program yang kami hadirkan untuk mendukung kesehatan fisik dan mental warga binaan. Kami ingin memastikan bahwa setiap warga binaan Lapas Kotapinang memiliki akses untuk hidup lebih sehat, meskipun berada dalam masa pembinaan,” ujar Kalapas Kotapinang, Loviga Sembiring

Kalapas Loviga menambahkan, dengan adanya program seperti senam pagi, Lapas Kotapinang berharap dapat meningkatkan kualitas hidup warga binaan, sehingga mereka merasa diperhatikan dan termotivasi menjalani keseharian dengan lebih positif.

READ  TETAP WASPADA DIHARI LIBUR !, KA.KPR HUMBAHAS GIATKAN KONTROL DAN CEK BERANGGANG DAN ORNAMES

Sementara itu, Kepala Subseksi Pembinaan, Najwar Tambak menambahkan senam pagi ini merupakan suatu aktivitas fisik yang perlu diadakan untuk menjaga kebugaran jasmani warga binaan Lapas Kotapinang. Gerakan-gerakan senam lanjutnya, sangat bermanfaat untuk melatih otot-otot pada tubuh, melancarkan peredaran darah sehingga lebih sehat dan segar.

“Paparan sinar matahari pagi juga bagus bagi tubuh karena kandungan vitamin D alaminya,” tambahnya. – (DIAN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x