Berita  

Perkuat Keamanan dan Ketertiban! Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan Kabanjahe Gelar Rapat Internal Pengamanan

Pacunews.com, Kabanjahe, – Dalam upaya memperkuat keamanan dan ketertiban di lingkungan kerja, Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (Ka.KPR) Kabanjahe, Boni Hasiolan Manulang menggelar rapat internal pengamanan yang dihadiri oleh seluruh personel satuan pengamanan, (kamis 06-februari-2025).

Kegiatan ini berlangsung di aula Lantai II Rutan dengan agenda utama pembahasan strategi peningkatan keamanan dan evaluasi kinerja.

Dalam rapat tersebut, Ka. KPR Kabanjahe, Boni Hasiholan Manullang, S.Tr.Pas menekankan pentingnya kerja sama yang solid antara seluruh anggota satuan pengamanan untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.

READ  Bupati Kuantan Singingi Gelar Rakor Bahas Efisiensi Anggaran dan Percepatan Pembangunan

“Keamanan adalah tanggung jawab bersama. Kita harus selalu waspada dan sigap dalam menangani berbagai potensi gangguan keamanan yang mungkin terjadi,” Tegas Ka. KPR.

Selain itu, rapat ini juga membahas peningkatan kemampuan personel melalui pelatihan rutin dan pembekalan terkait prosedur keamanan terbaru. Para personel diharapkan dapat lebih profesional dan terampil dalam menjalankan tugas pengamanan.

READ  Mengurai Resiko Kebencanaan, Bupati Gunungkidul Kukuhkan FPRB

Salah satu anggota satuan pengamanan yang hadir, Andre Ifana menyambut baik arahan yang diberikan. Ia mengaku semakin termotivasi untuk memberikan pelayanan yang lebih baik demi menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungan kerja.

Dengan adanya rapat internal ini, diharapkan sinergi antara anggota satuan pengamanan semakin solid dan mampu menghadapi berbagai tantangan dalam menjaga stabilitas keamanan di Kabanjahe.

READ  Rutan Kelas IIB Tarutung Bagikan 350 Paket Sembako Dari Bapak Menteri Imigrasi Pemasyarakatan Bapak Agus Andrianto,Kepada Keluarga WBP, Serta Masyarakat Kurang Mampu Disekitar Lingkungan Rutan

Disamping Itu Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan Kabanjahe,Boni Hasiolan Manulang juga berjanji akan terus memantau dan mengevaluasi kinerja satuan pengamanan demi terciptanya lingkungan yang lebih aman dan tertib. – (DIAN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x