Humbang Hasundutan– Rutan Kelas IIB Humbang Hasundutan Kanwil Ditjenpas Sumatera Utara menggelar Rapat Dinas Pengamanan dalam rangka penguatan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) Regu Pengamanan. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Rutan Humbang Hasundutan, Sahat Parsaulian, didampingi Ka.KPR Herinal Simamora beserta jajaran, serta seluruh Komandan dan Anggota Regu Pengamanan Rutan Humbang Hasundutan (11/03).
Rapat ini bertujuan untuk meningkatkan koordinasi dan kesiapsiagaan dalam menjaga keamanan serta ketertiban di dalam Rutan. Dalam kesempatan tersebut, Karutan memberikan arahan penting terkait pentingnya menjaga kekompakan dan solidaritas dalam pelaksanaan tugas, serta untuk selalu berpedoman pada 13 Akselerasi Menteri Imipas terutama dalam hal memberantas peredaran narkoba dan pelaku penipuan di dalam Rutan.
Sahat menekankan bahwa Regu Pengamanan harus selalu bekerja dengan penuh tanggung jawab, tetap berkoordinasi dengan baik serta memastikan bahwa setiap anggota pengamanan memiliki kedisiplinan yang tinggi.
“Saya berharap seluruh jajaran pengamanan lebih meningkatkan kewaspadaannya dalam bertugas, pasang telinga untuk mendengar dan menjaga Kekompakan dan koordinasi dalam menjalankan tugas khususnya di bulan ramadhan ini,” ujar Sahat dalam rapat tersebut.
Dengan dilaksanakannya rapat dinas ini Rutan Humbang Hasundutan dapat terus meningkatkan kinerjanya dan menjalankan tugas pengamanan dengan penuh dedikasi serta tanggung jawab demi menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. – (DIAN)