Berita  

Pastikan Kelayakan, Dan Kebersihan Makanan Bagi WBP Dibulan Suci Ramadhan, Kalapas Narkotika Raya Meninjau Langsung Proses Pengelolahan Makanan

Pastikan Kelayakan, Dan Kebersihan Makanan Bagi WBP Dibulan Suci Ramadhan, Kalapas Narkotika Raya Meninjau Langsung Proses Pengelolahan Makanan

Pacunews.com, Pematang Raya, – Kalapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar, beserta jajaran pejabat struktural, baru-baru ini melakukan kunjungan langsung ke dapur Lapas untuk memantau kualitas dan kelayakan makanan yang disajikan bagi warga binaan. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya untuk memastikan bahwa setiap aspek kehidupan narapidana di Lapas tetap sesuai dengan standar yang ditetapkan, termasuk dalam hal asupan gizi. “Kami ingin memastikan bahwa warga binaan mendapatkan makanan yang tidak hanya memenuhi kebutuhan gizi, tetapi juga layak secara hygiene,” ungkap Kalapas Narkotika Pematangsiantar. (03/03)

READ  Kalapas Narkotika Langkat,Fauzi Harahap, Hadiri Sosialisasi “Pantau Imipas”, Dukung Implementasi Program Kemenimipas

 

Selama inspeksi, para pejabat melakukan pengecekan langsung terhadap proses memasak hingga distribusi makanan. Mereka juga berdialog dengan petugas dapur untuk mengetahui kendala yang dihadapi dalam penyediaan makanan. Dalam suasana yang santai namun tetap fokus, mereka memastikan setiap makanan yang disajikan tidak hanya sehat, tetapi juga aman dan memenuhi standar kebersihan yang berlaku. Proses ini menjadi bentuk perhatian serius dari pihak Lapas terhadap kesejahteraan warga binaan.

READ  Besok, Ribuan Massa Siap Antarkan Pasangan MAMA ke KPU Tapteng

 

Dari kunjungan ini, diharapkan akan tercipta lingkungan yang lebih baik dan lebih manusiawi di dalam Lapas. Selain menjaga kualitas makanan, Kalapas Narkotika Pematangsiantar juga menekankan pentingnya pemberian perhatian terhadap aspek kesehatan mental dan fisik para penghuni. “Kami tidak hanya fokus pada pembinaan dari sisi perilaku, tapi juga kebutuhan dasar mereka, seperti makanan yang layak, agar mereka bisa kembali reintegrasi dengan lebih baik nantinya,” tambahnya. – (DIAN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x