Berita  

Polsek Pangean Bersama Pemerintah Desa Pauh Angit Hulu Lakukan Pengecekan Kebun Jagung dalam Mendukung Program Ketahanan Pangan Presiden RI

Polsek Pangean Bersama Pemerintah Desa Pauh Angit Hulu Lakukan Pengecekan Kebun Jagung dalam Mendukung Program Ketahanan Pangan Presiden RI

PacuNews.com, Kuansing – Dalam rangka mendukung program Asta Cita Bapak Presiden Republik Indonesia terkait ketahanan pangan, Bhabinkamtibmas Desa Pauh Angit Hulu, Kecamatan Pangean, Kabupaten Kuantan Singingi, melakukan pengecekan terhadap kebun jagung yang merupakan bagian dari program ketahanan pangan di Desa Pauh Angit Hulu. Pengecekan tersebut dilakukan bersama Kepala Desa Pauh Angit Hulu, Masrianto. Sabtu (7/12)

Bripka Mukhlis, selaku Bhabinkamtibmas Desa Pauh Angit Hulu, Polsek Pangean, menyampaikan bahwa pihak Polsek Pangean bersama Pemerintah Desa Pauh Angit Hulu berkomitmen untuk mendukung penuh program ketahanan pangan yang telah dicanangkan oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto.

Ia juga menambahkan bahwa saat ini, di lokasi tersebut telah ditanam tanaman jagung yang diharapkan dapat membantu meningkatkan ketahanan pangan masyarakat.

READ  Polsek Pangean Amankan Pasar Ramadhan dalam Rangka Operasi Tertib Ramadhan LK 2025
Polsek Pangean Bersama Pemerintah Desa Pauh Angit Hulu Lakukan Pengecekan Kebun Jagung dalam Mendukung Program Ketahanan Pangan Presiden RI

“Kami dari Polsek Pangean bersama Pemerintah Desa Pauh Angit Hulu berkomitmen untuk mendukung penuh program ketahanan pangan yang telah dicanangkan oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto. Kami berharap dengan adanya tanaman jagung yang saat ini sudah ditanam di lokasi ini, dapat membantu meningkatkan ketahanan pangan masyarakat, khususnya di Desa Pauh Angit Hulu.” Kata Bripka Mukhlis.

READ  Lapas Sibolga Gelar Penyuluhan Kesehatan Bersama STIKes Nauli Husada Sibolga

Disaat yang sama, Kepala Desa Pauh Angit Hulu, Masrianto menyebutkan, kami sangat mendukung penuh Program Asta Cita Presiden Republik Indonesia.

“Sebagai Kepala Desa Pauh Angit Hulu, saya sangat mendukung program ketahanan pangan ini. Dengan adanya kebun jagung yang ditanam oleh masyarakat di sini, kami berharap dapat meningkatkan ketersediaan pangan lokal dan memperkuat ekonomi masyarakat.” Ujar Masrianto.

READ  Pangulu Nan Barompek Nagori Pangean Ucapkan Terima Kasih kepada Polsek Pangean atas Pengungkapan Peredaran Narkoba
Polsek Pangean Bersama Pemerintah Desa Pauh Angit Hulu Lakukan Pengecekan Kebun Jagung dalam Mendukung Program Ketahanan Pangan Presiden RI

Masrianto juga mengucapkan terimakasih kepada Pihak Polsek Pangean, yang telah mendukung penuh Program ini.

“Kami juga berterima kasih kepada Polsek Pangean yang terus mendukung kegiatan ini.” Tutupnya.

Diketahui, selain Jagung ada juga tanaman Kajang Hijau, Kacang Tanah dan Sayur-sayuran.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x