Berita  

Wujudkan Ketahanan Pangan, Lapas Pemuda Langkat Laksanakan Penaburan Bibit Ikan dan Penanaman Sayur

Wujudkan Ketahanan Pangan, Lapas Pemuda Langkat Laksanakan Penaburan Bibit Ikan dan Penanaman Sayur

Pacunews.com, Langkat, – Dalam rangka mewujudkan Asta Cita Presiden dan Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan dalam hal ketahanan pangan, Lapas Pemuda Langkat laksanakan wujud nyata yaitu penaburan bibit ikan dan penanaman bibit sayur. Kalapas Pemuda Kelas III Langkat, Raymon Andika Girsang, bersama para pejabat struktural, memimpin langsung kegiatan penaburan bibit ikan lele, nila dan gurami serta penanaman bibit terong dan cabai. Kegiatan ini berlangsung di area sarana asimilasi edukasi (SAE), Kamis (06/02/2025).

Dalam keterangannya, Raymon Andika Girsang menyampaikan bahwa penaburan benih ikan dan penanaman bibit merupakan hasil kerja keras dan kolaborasi yang baik antara WBP dan petugas.

“Kami berharap dengan Program pertanian yang kami jalankan di Lapas Pemuda Kelas III Langkat bukan hanya sebagai sarana pembinaan, tetapi juga menjadi kontribusi nyata dalam mendukung ketahanan pangan nasional,” ujar Kalapas.

READ  BMKG Sumut Keluarkan Peringatan Dini Cuaca: Hujan Lebat dan Angin Kencang Berpotensi Melanda Sejumlah Wilayah

Lebih lanjut, Kalapas menegaskan bahwa program ini tidak hanya fokus pada aspek produktivitas, tetapi juga bertujuan untuk memberikan keterampilan yang bermanfaat bagi para WBP.

“Kami ingin para warga binaan memiliki bekal keterampilan yang dapat mereka gunakan setelah menyelesaikan masa pidana. Pertanian adalah salah satu bidang yang memiliki prospek besar untuk mereka,” tambahnya.

READ  KALAPAS KELAS IIB PADANGSIDIMPUAN BERSAMA DENGAN JAJARAN KUNJUNGI KODIM 0212 / TAPANULI SELATAN

Para warga binaan yang terlibat dalam program pertanian ini mengaku senang dan merasa lebih termotivasi untuk terus belajar sehingga memiliki bekal saat bebas nantinya..

“Kami merasa bangga bisa berkontribusi meskipun kami berada di dalam Lapas. Kegiatan ini juga memberikan harapan baru bagi kami untuk memulai hidup yang lebih baik nantinya,” ujar salah satu WBP.

READ  Hoko Judho Putra, SE, MA Angkat Bicara

Program pertanian di Lapas Pemuda Kelas III Langkat ini sejalan dengan program akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan yang terus mendorong setiap unit pelaksana teknis Pemasyarakatan untuk memaksimalkan pemberdayaan warga binaan melalui berbagai kegiatan produktif.

Dengan adanya program seperti ini, Lapas Pemuda Kelas III Langkat tidak hanya menjadi tempat pembinaan, tetapi juga menjadi bagian dari solusi atas tantangan ketahanan pangan nasional. Langkah-langkah konkret seperti ini diharapkan dapat terus dikembangkan untuk menciptakan warga binaan yang lebih produktif dan mandiri. – (DIAN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x