SarGab Melakukan Pencairan Korban Perahu Terbalik di Pantai Congot.

Kordinasi Tim SAR Bersama TNI AL Pos Pantai Congot.(foto)

PacuNews.com, KULONPROGO – Tim SAR Gabungan(SARGAB) melakukan pencarian korban Aan Anugrah yang dinyatakan hilang setelah peristiwa terbalik karena perahu dihantam ombak besar sabtu 04/01/2025

Koordinator Pos Basarnas Kulonorogo seto satrio mengatakan adanya peristiwa laka laut perahu terbalik yang terjadi sekitar Pantai Congot Dusun Nglawang,Jangkaran, Temon, Kulonprogo, sekitar pukul 10.00 wib

“Insiden terjadi saat bermula kedua korban menggunakan perahu bernama gerbang segoro 1 hendak kembali menepi tetapi pada pukul 10.00 wib perahu di hantam ombak besar dari belakang sehingga mengakibatkan kapal terbalik dan kedua korban tercebur kelaut” tandas seto satrio.

READ  TANGGAP : Relawan Dopper Shotting Club, Memberikan Respon Terbaik Untuk Warga Yogyakarta dan Sekitarnya
Tim SAR Melakukan Penyisiran dan Pemantauan Pada Lokasi TKP.(foto)

Awalnya kedua korban pada pukul 05.30 wib melaut mencari ikan dan pukul 10.00 wib perahu yang hendak menepi dihantam ombak besar sehingga perahu terbalik akibatnya kedua korban tercebur kelaut dan sempat memberikan isyarat pertolongan

Isyarat tersebut diketahui oleh warga dan Anggota Satlinmas Rescue Istimewa yang saat itu ada dilapangan kemudian melakukan pertolongan dengan menggunakan perahu bernama dyan saffyr,, namun yang hanya dapat diselamatkan korban bernama Mareta, ungkapnya

READ  Himbau Warga Jaga Kamtibmas, Kapolsek Bagan Sinembah Bersama Toga dan Tomas

Korban Mareta dilarikan di Rumah sakit Rizky Amalia Temon dengan terdapat luka robek di pelipis kanan dan dinyatakan meninggal oleh medis.

Korban Aan Anugrah sampai saat ini belum ditemukan dan SarGab sedang melakukan upaya pencarian.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *